Laporan wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID- Semua orang tentu ingin memiliki umur yang panjang.
Panjang umur merupakan anugerah dari tuhan yang tidak dapat dinilai dengan apapun.
Terlebih lagi mendapatkan kesempatan untuk menikmati hidup di usia senja bersama dengan anak cucu.
Bahkan jika memungkinkan semua orang ingin tetap terlihat seperti remaja berusia 17 tahun bahkan walau umur mereka menginjak 80 tahun, bukan?.
(BACA: Ini Alasan Mengapa Baterai Ponsel Tanam Lebih Awet dan Berumur Panjang)
Faktanya adalah sebagian orang terlahir dengan gen berumur panjang.
Tetapi bagi yang tidak terlahir demikian, tak berarti hanya pasrah dan tak melakukan usaha apa pun.
Banyak cara menuju sehat dan berumur panjang.
Namun tentu saja, semua butuh komitmen dalam menjaganya, dan tentunya, pikiran dan hati yang positif.
(BACA: Wah! 4 Pola Makan Sederhana Ini Bisa Bikin Kamu Umur Panjang loh)
Seperti halnya pria tertua yang satu ini.
Dilansir Grid.ID dari artikel terbitan Asahi.com tanggal 11 April 2018, salah satu kunci umur panjang Masazo Nonaka adalah berendam di air panas.
Masazo telah menikmati berendam di mata air panas Jepang selama bertahun-tahun.
Ia menikmati berendam di air panas mungkin lebih lama dari kebanyakan orang lainnya.
(BACA: Minum Kopi Bisa Bikin Umur Panjang, Mitos atau Fakta?)
Dalam usianya yang tak lagi muda, bahkan ia dijuluki sebagai salah satu Supercentenarian.
Supercentenarian adalah seseorang yang telah hidup atau melewati ulang tahun ke-110 mereka.
Berendam di air panas menjadi hal yang menyenagkan bagi Masazo.
Terutama karena keluarganya telah menjalankan usaha penginapan mata air panas selama empat generasi.
(BACA: Minum 7 Cangkir Kopi Setiap Hari Bisa Bikin Umur Panjang, kok Bisa?)
Masazo Nonaka menerima penghargaan pada hari Selasa (10/4/2018) sebagai pria tertua di dunia yang masih hidup.
Ia menerima penghargaan pada usia 112 tahun, 259 hari.
Masazo Nonaka menerima sertifikat dari Guinness World Records dalam sebuah upacara di rumahnya di Ashoro, Hokkaido, Jepang.
Atas pencapaiannya ini ia merayakannya dengan kue besar yang dihiasi dengan buah beri.
(BACA: Ingin Lagu Nasional Indonesia Berumur Panjang, Ini yang Dilakukan Gita Gutawa)
Masazo Nonaka lahir pada 25 Juli 1905.
Ia dibesarkan di sebuah keluarga besar dan menggantikan orang tuanya yang mengelola penginapan.
Penginapan yang dikelolanya kini bahkan telah berusia 105 tahun.
Dan kini penginapan tersebut dijalankan oleh cucunya Yuko.
(BACA: Mau Umur Panjang? Cukup Lakukan Tiga Hal Berikut Ini)
Masazo secara teratur berendam di mata air panas dan juga menikmati makan makanan yang manis, terutama kue.
Masazo Nonaka, mengenakan topi rajut dan jaket bergaya kimono.
Ia tersenyum dan berpose untuk foto bersama keluarganya.
Pria lanjut usia itu bahkan membuat tanda kemenangan dengan tangan kanannya.
Meski telah lanjut usia, Masazo masih terlihat sehat.
Ia masih bisa menyendok kue dengan sendok setelah dipotong.
Ia juga berkata, "Lezat," untuk mengomentari rasa kue yang dimakannya.
"Terima kasih," katanya.
Anggota keluarganya mengatakan Nonaka masih bisa bergerak sendiri di kursi roda.
Dia membaca koran setelah sarapan setiap pagi.
Masazo juga suka menonton drama sumo gulat dan samurai di TV.
Namun, waktu luang favoritnya adalah berendam di mata air panas dan bersantai.
(BACA: Mau Umur Panjang, Banyak-banyaklah Makan Cabai)
Masazo Nonaka telah hidup lebih lama dari ketujuh saudaranya, serta istri dan dua dari lima anak mereka.
Dia adalah satu dari sekitar 67.800 centenarians di Jepang.
Jepang merupakan negara dengan penuaan tercepat di dunia.
Dengan harapan hidup rata-rata tertinggi yakni 80,98 untuk pria dan 87,14 untuk wanita.
(BACA: Rahasia Aktivitas di Pagi Hari Ratu Elizabeth II yang Membuatnya Bugar dan Berumur Panjang)
Hal ini disampaikan oleh Kementerian Kesehatan, Tenaga Kerja dan Kesejahteraan Jepang.
Guinness World Records mengatakan Masazo Nonaka menggantikan gelar pria tertua yang sebelumnya dipegang oleh Francisco Olivera dari Spanyol.
Dimana Francisco meninggal pada awal tahun ini di usia 113 tahun.
Sementara itu, seorang wanita Jepang berusia 117 tahun yang bernama Nabi Tajima, yang saat ini merupakan orang tertua yang hidup di Jepang.
(BACA: Bak Kisah Romeo Juliet, Pasangan Suami Istri Lanjut Usia Ini Rela Mati Bersama)
Ia diperkirakan akan menerima penghargaan sebagai orang tertua di dunia, menggantikan Violet Moss-Brown dari Jamaika.
Violet meninggal pada bulan September di usia 117 tahun.(*)
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek
Penulis | : | Dewi Lusmawati |
Editor | : | Dewi Lusmawati |