Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Sidang perceraian penyanyi religi Opick dengan istri pertamanya, Dian Rositaningrum, kembali digelar pada hari ini Rabu (11/4/2018) di Pengadilan Agama Jakarta Timur.
Setelah lima kali mangkir, akhirnya Opick datang ke ruang sidang.
Rencananya, hari ini mereka berdua akan melakukan mediasi yang sudah lima kali ditunda.
(Anak Perempuan Opick Sindir Video Call Yulia Mochamad dengan Pria Mirip Ayahnya)
Opick hadir lebih awal dibanding Dian yaitu pukul 08.30 WIB mengenakan gamis berwarna hitam.
Tak lama kemudian Dian pun datang mengenakan pakaian serba hitam lengkap dengan cadarnya.
Mereka memasuki ruang sidang pukul 09.30 WIB.
(Sudah 5 Kali, Opick dan Dian Rositaningrum Minta Sidang Mediasi Ditunda!)
Namun, pasangan yang menikah pada tahun 2002 itu tidak masuk berbarengan ke dalam ruang sidang.
Dian masuk terlebih dahulu dibandingkan Opick.
Ketika ditanya apakah Dian sudah siap untuk sidang hari ini, ia pun menjawab siap.
Nyesek, Anjing Bernama Pudding Setia Tunggu 9 Majikan yang Jadi Korban Tewas Pesawat Jeju Air, Begini Akhirnya
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |