Grid.ID - Pasangan artis Irwansyah dan Zaskia Sungkar tampak semringah mengetahui mereka segera mendapat momongan.
Kamis (5/3/2020), untuk pertama kalinya Zaskia Sungkar dan Irwansyah bisa melihat embrio dari hasil program bayi tabung yang tengah mereka jalani.
Kebahagiaan terpancar jelas dari wajah Irwansyah dan Zaskia Sungkar.
Terutama saat melihat hasil embrio di layar yang memperlihatkan calon janin Zaskia Sungkar.
Untuk diketahui, pasangan Irwansyah dan Zaskia Sungkar menikah pada 15 Januari 2011.
Sembilan tahun menikah, Irwansyah dan Zaskia Sungkar hingga kini masih menantikan kehadiran momongan.
Hingga akhirnya, Irwansyah dan Zaskia Sungkar pun sepakat untuk menjalani program bayi tabung.
Senin (2/3/2020), sang suami, Irwansyah, membagikan foto di Instagram yang memperlihatkan dirinya tengah menemani Zaskia Sungkar yang terbaring di ranjang pasien.
Source | : | tribun bogor |
Penulis | : | Rina Wahyuhidayati |
Editor | : | Suar.id |