Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi
Grid.ID - Ada 5 berita terpopuler yang berhasil dirangkum oleh Grid.ID.
Mulai dari info tentang Elma Theana yang pernah kepergok ikut aliran sesat Gatot Brajamusti sampai Dul Jaelani yang kini ogah dekati Aaliyah Massaid.
Ada pula info menarik tentang ibunda Ahok yang bongkar sifat asli Puput Nastiti Devi.
Apa saja berita terpopuler lain?
Simak dalam rangkum Grid.ID kali ini.
1. 9 Tahun Terperosok dalam Aliran Sesat hingga Dipaksa Makan Makanan Jin, Elma Theana Ngaku Bangkrut Sampai Harus Jual Semua Harta Benda
Masih ingat dengan artis senior Elma Theana?
Perempuan 45 tahun ini dulu sering menghias layar kaca lewat beberapa sinetron yang dibintanginya.
Sayangnya semenjak memilih berguru di Padepokan Brajamusti, Elma seolah menghilang dari kesibukannya sebagai aktris.
2. Ogah Gandeng Aaliyah Massaid, Dul Jaelani Terang-terangan Dekati Tiara Indonesia Idol dan Beberkan Alasannya: Aaliyah Sekarang Sudah Punya Pacar, Temannya El Lagi!
Aaliyah Massaid sempat dikabarkan menjalin hubungan dekat dengan putra bungsu Maia Estianty, Dul Jaelani.
Meski dikabarkan dekat, Dul Jaelani dan Aaliyah Massaid tampak menampik kalau keduanya berpacaran.
Bantahan Dul Jaelani dan Aaliyah Massaid terungkap saat kedua partner duet itu ditanya oleh Ari Lasso usai konser Sang Pecinta beberapa waktu lalu.
3. Tak Percaya Puput Nastiti Devi Sukses Buat Putranya Berpaling dari Pelukan Veronica Tan, Ibunda Ahok Blak-blakan Bongkar Sifat Asli sang Mantu: Kok Dia Mau?
Politisi yang kini menjabat sebagai Komisaris Utama Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok kini tengah berbahagia.
Pasalnya, istri Ahok, Puput Nastiti Devi baru saja melahirkan putra pertama mereka yang berjenis kelamin laki-laki pada awal Januari 2020 lalu.
Mengutip TribunSeleb, putra Ahok dan Puput Nastiti Devi tersebut diberi nama Yosafat Abimanyu Purnama.
4. Videonya Injak Kaki Anak Kecil di Acara Uang Kaget Viral, Soraya Rasyid Buka Suara: Aku Tuh Nggak Nyadar
Beberapa waktu lalu, cuplikan video reality show Uang Kaget viral di media sosial.
Dalam video tersebut, tampak time keeper Uang Kaget, Soraya Rasyid menginjak kaki anak kecil yang merupakan anak dari target.
Saat itu, tengah berlangsung adegan Mr. Money (Kriss Hatta) yang berbincang dengan target.
5. Hindari Mata Mudah Lelah, Begini Cara Mengaktifkan Mode Gelap atau Dark Mode WhatsApp di Android dan iPhone
WhatsApp akhirnya merilis mode gelap alias dark mode bagi pengguna WhatsApp Android maupun IOS.
Tren dark mode belakangan memang sudah dipakai di berbagai aplikasi.
Dalam blog resminya, WhatsApp menyatakan dark mode ini bertujuan untuk mengurangi ketegangan mata di lingkungan dengan cahaya rendah.
BACA SELANJUTNYA>>>
(*)
Rumah Taylor Swift Senilai Rp 405 Miliar Ikut Jadi Korban Kebakaran Parah di Los Angeles?
Penulis | : | Irene Cynthia Hadi |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |