Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Bahtera rumah tangga yang dibina Opick dan istri pertamanya Dian Rositaningrum rupanya sudah tidak bisa dipertahankan lagi.
Pernikahan yang sudah mereka miliki sejak tahun 2002 itu berujung pada perceraian.
Rabu (11/4/2018) sidang perceraian keduanya digelar di Pengadilan Agama Jakarta Timur.
(BACA: Punya Adik Kecil, Teuky Rassya: Kayak Punya Anak)
Kuasa hukum Opick, Ismar Syafruddin mengatakan bahwa kliennya telah menerima gugatan cerai dari Dian dengan beberapa persyaratan yang sudah disepakati bersama.
"Mas Opick yang digugat, pasif. Terus tadi tetap mbak Dian kukuh lakukan perceraian. Mas Opick sudah terima hal itu dengan beberapa persyaratan.”
“Ya seperti masalah anak dan lain-lain," ungkap Ismar Syafruddin selaku kuasa hukum Opick yang ditemui usai sidang.
(BACA: Nggak Perlu Perawatan Mahal, 3 Langkah Ini Bisa Bikin Pori-pori Wajah Mengecil)
Memang di awal, Opick sempat tidak ingin bercerai dari perempuan yang sudah memberinya lima orang anak itu.
Namun diakatakan pula oleh Ismar bahwa Dian bersikeras ingin bercerai, sehingga Opick tidak bisa melakukan apa-apa lagi.
"Mas Opick kan pasif, kalau bisa rumah tangga dipertahankan.”
Video Curhat Nikita Mirzani untuk Lolly Disentil Fitri Salhuteru, Muak sampai Sebut Nikibul Cari Simpati!
Penulis | : | Winda Lola Pramuditta |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |