Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID – Menjelang akhir penampilannya dalam showcase bertajuk "Afgan Satu Dekade" yang digelar di Energy Building, SCBD, Sudirman, Kamis (12/4/2018), ada satu permintaan terselip yang diucapkan Afgan kepada para fansnya, Afganisme.
"Doain saya cepet kawin," ucap Afgan sebelum membawakan lagu di sesi terakhir penampilannya.
Sebelumnya, penyanyi berusia 28 tahun itu berkelakar dirinya belum menikah hingga saat ini lantaran banyak fans yang tidak rela.
(Zayn Malik Melawan Gangster!)
“Kalau aku kawin kalian rela gak? Aku yakin kalian gak rela sampai sekarang makanya aku nggak kawin-kawin," katanya.
Showcase bertajuk "Afgan Satu Dekade" tersebut diselenggarakan untuk memperingati sepuluh tahun karier Afgan di belantara musik Indonesia.
Dalam konser yang ditanyangkan secara live di Joox itu, Afgan sukses menghibur Afganisme dengan membawakan berbagai judul lagu selama kurang lebih 1,5 jam.
Sebelumnya Afgan baru saja memperingati 10 tahun kariernya dalam bermusik dengan showcase bertajuk "Afgan Satu Dekade" yang digelar di Energy Building, SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan, Kamis malam (12/4/2018).
Dibuka dengan lagu 'Katakan Tidak', Afgan tampil memukau dengan koreografi yang dibawakannya bersama band yang mengiringi juga backing vocalnya.
Tarian tersebut rupanya telah dipersiapkan Afgan demi menampilkan sesuatu yang baru dan spesial bagi para Afganisme, sebutan untuk fans Afgan.
(Pamer Foto Jadul Satu Dekade Lalu, Via Vallen Mengaku Sempat Alay!)
"Jadi mungkin karena kali ini showcase yang penting buat saya jadi pengin menampilkan sesuatu yang nggak biasa," ungkap Afgan saat ditemui Grid.ID di Energy Building, Sudirman, Jakarta Selatan, Kamis (12/4/2018).
Meski sulit, penyanyi berusia 28 tahun itu berusaha mempertahankan konsep koreografinya agar terlihat bagus di mata penggemar.
"Kita sempat latihan koreo sama anak band karena gerakannya banyak banget dan kita punya waktu latihan cuma 2 jam kemarin jadi tadi pas kita ulang-ulang banyak yang lupa."
"Saya tetap mau ada konsep koreo bagaimanapun harus tetap bisa nanti pasti penonton kan juga responnya bagus kalau kitanya juga bagus," ujar Afgan.
Lebih lanjut, Afgan mengatakan seiring dengan perkembangan kariernya di dunia musik, kini dirinya dapat tampil jauh lebih rileks di atas panggung.
"Tadinya kan saya kalau nyanyi ya terlihat banget saya pemalu. Lihat ke penonton juga jarang kan dulu sekarang sudah mulai nyaman sudah mulai bisa menikmati di atas panggung," papar Afgan.
Usaha Afgan pun tampaknya tidak sia-sia. Afganisme menyambut meriah aksi panggung Afgan sambil mengikuti tempo tarian yang dibawakannya.
Dalam showcase tersebut Afgan juga membawakan lagu 'Heaven' berkolaborasi dengan Isyana Sarasvati dan Rendy Pandugo.
Penampilan panggung semakin seru dengan hadirnya rapper Ramengvrl yang menjadi pelengkap Afgan dalam bernyanyi lagu 'Take Me Back'.
Tidak lupa pula aksi Ditto 'Percussion' di akhir penampilan yang berjingkrak bersama Afgan dengan tetap memainkan sebuah alat perkusi. (*)
Dulu Sahabatan, Nikita Mirzani Akhirnya Ungkap Alasan Cut Off Pertemanan dengan Fitri Salhuteru: Gue Buang Gak Berteman Lagi!