Mengutip Koreaboo, Senin (9/3/2020), The Black Card merupakan kartu kredit eksklusif, hanya untuk kalangan VVIP.
Kartu hitam itu hanya dimiliki oleh sekitar 0,05 orang kaya di Korea Selatan.
Sudah begitu, tidak semua orang bisa mendapatkan kartu tersebut.
Sebab, kartu ini hanya untuk orang yang mendapatkan undangan dari Hyundai Card.
Artinya, Hyundai Card yang mengundang Jin untuk menjadi salah satu member mereka bersama 9.999 orang kaya lainnya.
Kartu ini memiliki iuran administrasi yang cukup mahal yakni berkisar 2 juta KRW atau Rp 24 juta per tahun.
Namun pemilik kartu bisa menikmati berbagai keuntungan seperti layanan first class dan fasilitas mewah di hotel hingga penerbangan.
Selain Jin, ada beberapa pesohor di Korea yang memegang kartu ini, di antaranya CEO JYP Entertainment JY Park dan G-Dragon.
#윤기생일ㅊㅋ
우리 석진이형이 스탭분들 테이블까지 계산을 했습니다 멋 진 찐 찐 찐 찐 찐 찐
잘 먹었어요 형 pic.twitter.com/8nhCEfEJgv— 방탄소년단 (@BTS_twt) March 8, 2020
#윤기생일ᄎᄏ #슈가생일ㅊㅋ
— 방탄소년단 (@BTS_twt) March 8, 2020
윤기형은 귀여우니까 2살 pic.twitter.com/N1mGIDg8rR
Kartu hitam itu digunakan Jin untuk mentraktir member dan staf BTS makanan yang habis sekitar 750 Dolar AS atau Rp 10 juta.
Setelah melihat Jin menggunakan The Black Card, netizen melontarkan berbagai komentar.
"Muda, kaya, dan tampan. Dia punya segalanya," ujar seorang netizen.
"Wow.... kekuatan menjadi BTS," imbuh fans lainnya.
"Pasti menyenangkan hidup dengan kehidupan seperti itu," kata seorang warganet. (*)
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Source | : | Koreaboo |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |