Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Selain seorang musisi andal, Ari Lasso juga dikenal sebagai pria yang hobi kulineran.
Beberapa kali Ari Lasso mengunggah video saat dirinya sibuk menyantap makanan dalam kanal YouTube miliknya.
Namun dari sekian makanan yang selalu disantapnya, mantan vokalis band Dewa 19 ini diketahui sangat menggemari nasi pecel.
Tak heran setiap kali manggung di kota Surabaya atau daerah Jawa Timur lainnya, musisi 47 tahun ini selalu menyempatkan berburu kuliner kesukaannya.
Seperti baru-baru ini, saat Ari Lasso mengunjungi Surabaya setelah mengisi acara di kota Lamongan.
Meski menginap di suite room hotel mewah, pelantun tembang "Hampa" ini tak canggung makan nasi bungkusan yang dibeli di warung pinggir jalan.
Momen itu pun terekam dalam tayangan di kanal YouTube Ari Lasso TV, seperti dikutip Grid.ID pada Sabtu (14/3/2020).
"Meskipun kamarnya suite room, makannya tetep bungkusan," ucap Ari sembari menunjukkan nasi bungkusnya di meja makan.
"Karena ini yang lebih enak, bosen sama makanan hotel," tandasnya.
Baca Juga: 7 Tahun Lalu Duet Nyanyi Bareng, Ariel Tatum Ternyata Sempat Merasa Tertekan dengan Ari Lasso!
Seolah tak pernah bosan, Ari lagi-lagi menyantap nasi pecel dari salah satu warung langganannya yang ada di Suarabaya.
"Ini pecel malam. Namanya pecel ambulance. Kenapa dinamakan begitu, karena ada lampu kayak ambulance gitu muter-muter. Tepatnya di daerah Kranggan, Surabaya," jelasnya.
"Basic-nya makanan favorit seumur hidup itu memang nasi pecel sih," imbuhnya.
Baca Juga: 25 Tahun Berkarier sebagai Musisi, Lagu Satu Ini Ternyata Bikin Ari Lasso Sering Lupa Lirik!
"Dari sedemikian banyak varian nasi pecel, tapi yang bener-bener berkesan di hatiku juga akhirnya gak banyak," sambungnya.
"Dan Ini termasuk pecel yang rasanya tidak mengintimidasi," lanjutnya.
"Rasanya pecel ini bisa berkolaborasi dengan hati kita. Jadi bisa menelusup ke relung-relung sukma kita. Merasuk pelan-pelan," jelas Ari sambil terus menyuap makanan ke mulutnya.
Dalam video berdurasi tujuh belas menit tersebut, pria kelahiran Madiun, 17 Januari 1973 ini terlihat benar-benar menikmati makanannya.
Bahkan caranya dalam menjabarkan rasa makanan membuat siapa saja yang melihatnya seolah ikut dapat merasakan.
Karena bagi Ari, menyantap makanan enak membuat suasana hatinya menjadi lebih baik.
"Buat aku, kenikmatan makanan itu tidak diukur dari kemewahannya," terangnya.
"Banyak juga makanan yang di bungkus, tapi tidak enak. Demikian juga dengan makanan mewah, tidak semuanya enak," imbuhnya.
"Dan di saat-saat krusial, pas aku selesai manggung, capek, dan punya waktu sedikit sebelum istirahat, itu perlu asupan makanan yang bukan cuma mengenyangkan, tapi ada semacam healing-nya," jelasnya.
Baca Juga: Mulai Jarang Tampil di TV, Ari Lasso Beberkan Alasannya: Banyak Tidak Cocoknya!
"Makan kalau enak, sesuai harapan, itu ada perasaan yang juga enak gitu. Jadi jangan meremehkan makananku ya," tegasnya.
"Ini kuliner asli Indonesia. Banyak orang dihidupi dari ini. Hormati dan hargai makanan apapun," pungkasnya.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |