Grid.ID - Menyusul pernyataan Tom Hanks, bintang hollywood lainnya, Idris Elba mengumumkan dirinya positif corona.
Idris Elba baru saja membuat pengumuman mengejutkan itu pada Senin (16/3/2020) melalui akun media sosialnya.
Aktor di bawah naungan Marvel itu mengatakan bahwa ia positif virus corona atau mengidap Covid-19.
"Pagi ini saya dinyatakan positif Covid-19," tulis Idris Elba dalam pernyataannya di akun Twitter resmi @idriselba.
"Saya merasa baik-baik saja, tidak ada gejala sejauh ini tapi telah diisolasi sejak saya tahu kemungkinan saya terpapar virus," imbuhnya.
Elba telah melakukan tes sejak hari Jumat, setelah orang yang dia temui dinyatakan positif.
Dia kemudian menganjurkan agar orang memikirkan penyebaran virus ini dengan serius dan mulai melakukan social distancing.
"Sekarang saatnya untuk benar-benar memikirkan tentang social distancing, mencuci tanganmu," ujarnya.
Baca Juga: Khawatir Tak Lagi Tenar Usai Film Harry Potter Berakhir, Daniel Radcliffe Berubah Jadi Pria Pemabuk!
Ia mengatakan, meskipun ada di berbagai belahan dunia, sudah saatnya memikirkan satu sama lain.
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Penulis | : | None |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |