Teksturnya yang tebal akan membuat handuk lembab akan mudah berbau apek.
Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi
Grid.ID - Sebagai salah satu peralatan mandi yang sering digunakan, penting bagi kamu untuk menjaga kesegaran
handuk.
Handuk yang terlalu lama dibiarkan dalam keadaan lembab akan mengeluarkan
bau apek.
Bau apek ini berasal dari sisa-sisa kotoran dan bakteri yang mulai berkembang biak.
Saat dibiarkan begitu saja, bau apek ini kadang tak kunjung hilang meski sudah dicuci.
Bagaimana cara menghilangkannya?
Bahan yang digunakan tidak melulu deterjen.
Inilah 3 tips dari Brightnest untuk basmi bau apek di handuk yang harus kamu coba.
1. Dicuci dengan menggunakan cuka
Cuka yang bersifat asam bisa dengan mudah membunuh kuman dan bakteri yang bersarang di handuk.
Caranya, tambahkan 1 cangkir cuka pada air cucian handuk.
Jangan gunakan deterjen atau pelembut pakaian.
Putar mesin cuci dengan suhu yang paling tinggi.
Setelahnya, kamu bisa mencuci handuk kembali dengan deterjen dan keringkan seperti biasa.
2. Campuran baking soda dan cuka
Kalau kamu masih tidak puas hanya dengan menggunakan cuka, bisa juga ditambah dengan baking soda.
Agar lebih optimal, usahakan hanya cuci handuk saja.
Jangan dicampur dengan pakaian lainnya.
Kamu juga perlu mencuci handuk dalam 2 putaran.
Caranya, tambahkan 1/4 bakin soda dan cuci handuk dengan menggunakan suhu terpanas.
Lalu, di putaran kedua tambahkan 1 cangkir cuka.
Formula keduanya akan ampuh membunuh kuman dan bakteri penyebab bau apek.
3. Panaskan handuk di microwave
Sebelumnya, pastikan dulu bagian dalam microwave bersih dan tak berbau.
Cara ini juga hanya direkomendasikan untuk handuk ukuran kecil.
Caranya adalah dengan memanaskan handuk selama 30 detik di dalam microwave.
Panas di microwave akan membunuh segala bakteri di dalamnya.
Diamkan dulu 10 menit agar mendingin, baru keluarkan dari microwave dan cuci seperti biasa.
Selamat mencoba di rumah! (*)
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Feby Marcelia Kepergok Netizen Jalan Sama Pria Baru padahal Baru Cerai, Revand Narya: Ini Bukti Allah Nggak Tidur