Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Mischa Chandrawinata imbau masyarakat tidak perlu khawatir dengan persediaan bahan makanan.
Apalagi sampai memborong bahan makanan dalam jumlah besar.
Mischa Chandrawinata sempat menemani ibundanya berbelanja ke salah satu pasar swalayan untuk membeli kebutuhan.
Sesampainya di sana, Mischa hanya terperangah melihat bahan makanan ludes diborong pembeli.
"Kemarin gue abis dari Ind*maret sama mama gue, itu emang abis semua hahaha," ucap Mischa Chandrawinata sembari tertawa, kepada Grid.ID melalui sambungan telepon, Kamis (19/3/2020).
Dia yakin pemerintah bakal tetap menjaga jumlah kebutuhan selama pandemi global ini.
"Nggak perlu panik, apalagi panic buying, karena semua stock-nya aman kok," lanjutnya.
Mischa pun heran mengapa banyak orang yang panik dan membeli semua bahan pokok dan ditimbun di rumah.
Padahal menurutnya, manusia bisa bertahan hidup dengan makanan sederhana di dalam kondisi darurat.
Sinopsis Film The Man From Nowhere, Laga Won Bin Lindungi Kim Sae Ron yang Diculik Mafia Narkoba
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |