Grid.ID - Sosok Sarita Abdul Mukti memang belakangan lebih dikenal publik.
Ya, semua berawal ketika rumah tangganya dengan pengusaha Faisal Harris dikabarkan retak karena orang ketiga.
Dan sosok orang ketiga tersebut tak lain tak bukan pesinetron, Jennifer Dunn.
Suami Sarita Abdul Mukti diketahui berselingkuh dengan Jennifer Dunn.
Sang anak, Shafa Harris, bahkan berani melabrak Jennifer Dunn di sebuah pusat perbelanjaan.
Namun masalah tersebut dapat diselesaikan secara kekeluargaan.
Baca Juga: Pasca Cerai, Sarita Abdul Mukti Banting Stir Jadi Penyanyi, Isi Lagunya Tentang Curahan Hati?
Sarita bahkan lebih memilih bercerai dengan Faisal daripada dimadu oleh sang suami.
Diberitakan Grid.ID sebelumnya Sarita menggugat cerai Harris di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Sarita sempat mencabut sementara gugatan cerainya kepada Harris.
Hal tersebut lantaran Sarita melaporkan Harris atas dugan KDRT, yang dialaminya.
Baca Juga: Blak-blakan Kagumi Sarita Abdul Mukti, Vicky Prasetyo Tampik Gara-gara Incar Harta
"Ya kemarin sudah ajukan gugatan cerai, tapi kan yang bersangkutan, berjalannya waktu gitu, ada dugaan tindak pidana yang dilakukan oleh suaminya," kata Rhony Sapulette saat ditemui Grid.ID di Gedung Wijayakusuma, Cipayung, Jakarta Timur, 27 Nopember 2017.
Setelah 19 tahun menjalani biduk rumah tangga, keduanya resmi bercerai pada 15 Nopember 2018 lalu.
Kini hampir satu tahun menjadi seorang janda, Sarita mulai membuka hatinya kembali.
Meski dua kali mengalami kegagalan dalam berumah tangga, Sarita mengaku tak kapok untuk nikah lagi.
Sarita diketahui pernah menikah, sebelum dinikahi oleh Faisal Harris.
Dari pernikahannya yang pertama, Sarita dikaruniai seorang putri, yakni Shania Salsabila.
Sarita mengaku tidak kapok nikah lagi kepada Boy William dalam tayangan Bareng Boy, yang diunggah di kanal Youtube TRANS 7 OFFICIAL, Senin (30/9/2019).
Tak sendiri, Sarita ditemani oleh Shania saat melakukan wawancara.
"Gagal nikah dua kali kan bun? takut nggak sih untuk masuk ke pernikahan lagi?" tanya Boy.
"Enggak sih, karena nggak semua orang jahat, nggak semua laki-laki nggak baik," jawab Sarita.
"Masih mau nyari?" tanya Boy meyakinkan.
"Masih dong," jawab Sarita mantap.
Sang putri bahkan beberkan kriteria calon suami yang diinginkan oleh sang ibu.
"Harus siap, soalnya bawaan bunda banyak, buntutnya banyak nih, anaknya ada banyak," ungkap Shania.
Baca Juga: Pasca Suami Direbut Jennifer Dunn, Sarita Abdul Mukti Curhat Lewat Single 'Bertahan Karena Cinta'
"Kalau bunda nikah lagi lo gimana?" tanya Boy.
"Nggak papa, yang penting dia juga happy ada yang nemenin, akhirnya cinta lagi," jawab Shania.
Setelah tak mendapat nafkah dari seorang suami, Sarita mantap menjadi seorang penyanyi.
Sarita bahkan merilis lagu barunya pada 13 September 2019 lalu.
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul, Dua Kali Sandang Status Janda, Sarita Abdul Mukti Mengaku Tidak Kapok Nikah Lagi: Nggak Semua Laki-laki Jahat
(*)
Kronologi Miris Siswa SD Duduk di Lantai Gara-gara Nunggak SPP, Tunggu Dana BOS dan KIP Cair
Source | : | YouTube,Grid.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Siti Maesaroh |