Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Industri hiburan Korea Selatan kembali berduka.
Lee Chi Hoon dikabarkan meninggal dunia karena sakit alami septikemia akut pada Kamis (19/3/2020).
Sementara itu, sehari sebelumnya aktor Moon Ji Yoon juga diberitakan meninggal dunia karena alami sakit yang sama.
Melansir laman Soompi pada Jumat (20/3/2020), SpoTVNews melaporkan bahwa Lee Chi Hoon meninggal dunia karena septikemia atau keracunan darah akut.
Baca Juga: Sama-sama Mempesona, Lee Jung Jae Dan Park Hae Soo Dikonfirmasi Bintangi Serial Netflix Round Six!
Kendati demikian, penyebab kematian secara resminya belum dapat dikonfirmasi.
Lee Chi Hoon menghembuskan napas terakhirnya di usia 32 tahun.
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |