Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini
Grid.ID - Akhir-akhir ini wabah virus corona di Indonesia kian merebak.
Bahkan, persentase tingkat kematian pasien covid-19 akibat virus corona di Indonesia menjadi tertinggi di Asia Tenggara.
Pasalnya, virus corona menyebar dengan sangat cepat.
Bahkan, semakin hari kian bertambah jumlah korban yang terjangkit virus tersebut.
Virus corona ini tampaknya juga menjadi kabar yang meresahkan bagi masyarakat sejak beberapa bulan terakhir.
Yang menjadi sorotan dalam penanganan korban virus corona, yakni para ahli medis.
Bahkan, Jokowi memberikan penghargaan tinggi kepada para ahli medis.
Presiden RI ke-7 itu tampak membagikannya lewat akun Instagramnya.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @jokowi, Jumat (20/3/2020), Presiden Jokowi pun memberikan penghargaan tertinggi kepada para tenaga medis yang merawat pasien corona.
Source | : | |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Ayu Wulansari K |