Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Di tengah wabah virus corona, sebagian selebritis kini lebih banyak melakukan kegiatan di dalam rumah.
Seperti Zico Block B yang menghabiskan waktunya menonton serial Netflix, Kingdom 2, selama masa karantina.
Lewat akun Instagram miliknya, Zico Block B memamerkan reaksinya saat menonton Kingdom musim kedua.
Zico mengunggah beberapa foto dirinya sedang menyaksikan Kingdom musim kedua dari layar televisi.
"Aku baru saja tenggelam ke dalamnya," tulis Zico sebagai keterangan foto yang diunggah Jumat (20/3/2020).
Pada foto pertama, Zico tampak berdiri di depan layar televisi yang menampilkan serial Kingdom.
Baca Juga: Gandeng Zico Block B, Super Junior Siap Comeback dengan Musik Berbeda Akhir Bulan Ini!
Begitu adegan sekumpulan zombie muncul, Zico langsung berbalik dan melarikan diri.
Ia bahkan sampai lompat dari sofa karena ketakutan.
Lihat postingan ini di Instagram
Serial Kingdom merupakan drama bergenre thriller misterius yang menceritakan tentang situasi krisis ketika orang-orang yang sudah mati hidup kembali.
Source | : | |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |