Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Presenter TV Andy Cohen mengumumkan dirinya positif terinfeksi virus corona atau Covid-19.
Kabar tersebut dibagikan lewat sebuah unggahan di akun Instagram miliknya, Jumat (20/3/2020).
Bersamaan dengan itu, Andy Cohen juga mengabarkan bahwa acara yang dipandunya, Watch What Happens Live, akan disiarkan dari apartemennya di New York.
"Setelah beberapa hari karantina sendiri dan merasa tidak enak badan, aku telah dites positif virus corona," tulis Cohen.
"Sebanyak yang aku rasa bisa aku lakukan, aku akan melakukannya dari rumah sambil saat ini fokus untuk proses penyembuhan," imbuhnya.
Lebih lanjut, Cohen berterima kasih kepada petugas kesehatan yang telah bekerja keras untk menangani pandemi ini.
Baca Juga: Jangan Langsung Stres Melihat Wabah Virus Corona, Ade Rai: Badan Kita Tidak Serentan Itu!
"Aku ingin mengucapkan terima kasih kepada semua profesional media yang bekerja tanpa lelah untuk kita semua."
"Mereka mendesak semua orang untuk tinggal di rumah, mengurus diri mereka sendiri," kata Cohen.
Selama pekan lalu, Andy juga sudah merekam acara siaran radio untuk SiriusXM juga dari rumah.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |