WIKEN.ID - Ditengah ramainya himbauan untuk social distancing dan di rumah aja karena virus corona, Ria Ricis malah bawa rombongan ke rumahnya untuk syuting.
Oleh karena itu warga pun menjadi resah dan akhirnya melabrak adik kandung Oki Setiana Dewi.
Bahkan pelabrakan itu tak hanya sekali namun beberapa kali, seolah tak peduli Ria masih saja melakukan syuting hingga akhirnya video dirinya dilabrak viral.
Seolah membela diri, Ria Ricis akhirnya menjelaskan kronologi yang membuat tetangga-tetangganya geram.
Kronologi versi Ria Ricis diceritakan saat live Instagram.
Dalam kesempatan tersebut, Ria Ricis mendapat komentar yang memintanya menjauhi kerumunan selama pandemi Virus Corona.
"Bentar ada komen, 'Cis please lah jauhi kerumunan dan jangan ngundang keributan'," ujar Ricis membacakan komentar.
Perempuan bernama asli Ria Yunita itu menjelaskan bahwa ia syuting di Persari.
Saat kejadian, ia dan kru syuting tengah memesan bakso.
"Tapi ketika kejadian itu memang waktu lagi pada pesan bakso di rumah kita," jelas adik Oki Setiana Dewi itu.
Kronologi Siswa SMA Ditendang Polisi sampai Tewas, Harapannya untuk Jadi Anggota TNI Pupus