Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Tanah Air kembali kehilangan tokoh penting bangsa Indonesia, ibunda Presiden Joko Widodo, Sujiatmi Notomiharjo.
Sujiatmi Notomiharjo meninggal dunia di Solo, Jawa Tengah, Rabu (25/3/2020), pada pukul 16.45 WIB.
Rasa duka atas kepergian ibunda Presiden Jokowi turut dirasakan oleh musisi Glenn Fredly.
Baca Juga: Wafat di Usia 77 Tahun, Ibunda Presiden Jokowi Menghembuskan Napas Terakhirnya di Rumah Sakit DKT Solo
Melalui unggahan di akun Instagramnya, Rabu (25/3/2020), Glenn Fredly turut menyampaikan ungkapan duka cita.
"Berduka sedalam-dalamnya atas berpulangnya ibu Sujiatmi Notomiharjo, ibunda dari Presiden @jokowi," tulis Glenn seperti Grid.ID kutip.
"Teriring doa dari hati terdalam menyertai bapak serta keluarga tercinta selalu. Terutama bagi ibunda tercinta," sambungnya.
Penyanyi 44 tahun itu menyampaikan kebanggaannya pada Presiden Jokowi.
Menurut Glenn, mendiang Sujiatmi telah memperkenalkannya pada sosok Joko Widodo yang merupakan pemimpin hebat bangsa Indonesia masa kini.
"Dari seorang ibu saya mengenal seorang pemimpin hebat bangsa hari ini," tutup Glenn.
(*)
Jennifer Coppen Akui Berat Badannya Turun hingga Pernah Terpikir Ingin Mengakhiri Hidup Sepeninggal Dali Wassink: Terlintas di Otakku
Source | : | |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |