Grid.ID - Berbagai upaya dilakukan untuk membendung penyebaran virus corona.
Diantaranya imbauan untuk cuci tangan, pakai masker, dan social distancing.
Namun, tak dapat dipungkiri bahwa tetap ada celah untuk virus ini menular dari satu orang ke orang lainnya.
Selain kedisiplinan social distancing yang masih terbilang rendah di Indonesia, orang terinfeksi tanpa gejala juga menjadi pendukungnya.
Beragam penelitian telah dilakukan oleh para ilmuwan di dunia untuk menggali semua informasi tentang virus corona.
Objek kajiannya pun beragam, dari sumber, sifat, cara penyebaran, gejala, hingga vaksin virus corona jenis baru penyebab Covid-19.
Per Rabu (25/3/2020) malam, sebanyak 438.749 orang terinfeksi di lebih dari 180 negara dengan angka kematian sebesar 19.675 kasus.
Salah satu faktor yang memengaruhi kecepatan penyebaran virus ini adalah banyaknya pasien yang tak menunjukkan gejala, sehingga mereka tak sadar jika telah membawa virus corona.
5 Shio yang Kariernya Bersinar di Tahun 2025, Shio Tikus Akan Rasakan Lonjakan Pendapatan
Penulis | : | Intisari Online |
Editor | : | Intisari Online |