Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Siwon Super Junior kembali memberikan semangat untuk penggemarnya di berbagai negara, termasuk Indonesia.
Sejak berbagai negara memberlakukan karantina mandiri dan social distancing, Siwon Super Junior aktif menyapa penggemar lewat media sosial.
Tidak hanya membagikan gaya hidup sehatnya, Siwon juga belakangan ini mengunggah kata-kata motivasi buat penggemar.
Pada Jumat (27/3/2020), bintang drama My Fellow Citizens ini mengirim pesan penyemangat untuk menghadapi masa-masa sulit seperti sekarang ini.
"Ayo kita semangat bersama! Kita pasti bisa menang!" cuitnya.
다같이 힘내요! 우린 이길수 있어요!
Ayo kita semangat bersama! Kita pasti bisa menang!
Hang in there everyone! We can beat this!
みんなで頑張りましょう!僕らは勝てます!
大家一起加油! 我们能赢!
¡Vamos! ¡Ánimo todos! ¡Lo podemos vencer juntos! pic.twitter.com/l5XorUCYWq— Siwon Choi (@siwonchoi) March 27, 2020
Cuitan itu ditulis dalam berbagai bahasa yaitu Inggris, Indonesia, Korea, Jepang, Mandarin, dan Spanyol.
Baca Juga: Kocak Abis, Video Atraksi Babe Cabita Sukses Bikin Siwon Tertawa Sampai Nangis Kejer!
Unggahan tersebut mengundang berbagai reaksi dari pengikutnya.
"Kita bisa melakukankannya. Terima kasih atas kata-kata positifmu," komentar pemilik akun @AsasSmile.
"Mantap Mas Agung, Kita seluruh negara manapun mari kita saling dukung melawan Covid-19," imbuh fans berakun @Irtus_Laso.
5 Shio Paling Suka Berkunjung ke Rumah Sanak Saudara Pas Imlek 2025, Kamu Termasuk?
Source | : | |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |