Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Pesinetron Adly Fairuz dan Angbeen Rishi akhirnya sah menjadi pasangan suami istri.
Adly Fairuz dan Angbeen Rishi diketahui menggelar acara akad pernikahan di sebuah hotel mewah di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (28/3/2020).
Di tengah pandemi virus corona, pernikahan Adly Fairuz dan Angbeen Rishi tampak diselenggarakan secara tertutup.
Meski demikian, momen kebahagian pasangan sesama pesinetron itu dapat dilihat melalui akun Instagram salah seorang kerabat yang hadir, yakni @iman7.diputra.
Pemilik akun menuliskan rasa syukurnya atas pernikahan Adly dan Angbeen serta menghaturkan terima kasih untuk Rina Gunawan selalu wedding organizer.
"Alhamdulillah sah, selamat menempuh hidup baru @angbeenrishi & @adlyfayruz. Barakallahu lakum wa baraka alaikum. Terima kasih kerja samanya teh @rinagunawan28," tulis akun tersebut seperti dikutip Grid.ID.
Menurut Grid.ID, raut wajah Adly dan Angbeen terlihat begitu bahagia saat mengenakan busana pengantin bernuansa abu-abu.
Intip momen kebahagiaan Adly dan Angbeen berikut ini.
Source | : | |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |