Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Pasca kepulangannya dari London 19 Maret Lalu, Aaliyah Massaid membagikan aktivitasnya saat melakukan jaga jarak.
Rangkaian kegiatannya dirangkum dalam satu video berjudul “Aaliyah Massaid - Self Isolation” dalam channel Youtubenya.
Dimulai dari hari ketiganya pasca pulang, ia harus ke kantor karena pekerjaan yang memang tidak bisa dikerjakan di rumah.
Baca Juga: Isolasi Diri di Rumah, Zaskia Adya Mecca Pilih Nonton Drama Korea: Semoga Gak Kecanduan!
“Karena ada beberapa properti untuk photo campaign, jadi sekarang lagi kembali di kantor, tapi di kantor cuman ada 3 orang,” kata Aaliyah, dikutip Grid.ID dari kanal Youtube Aaliyah Massaid, Senin (30/03/2020).
Terlihat suasana dalam ruangan pemotretan itu sangat sepi.
Aaliyah pun sangat mengantisipasi dengan menjaga jarak dan memakai masker.
“Bukan karena aku batuk, tapi memang lebih baik mencegah dari pada mengobati,” ujar Aaliyah.
Sejujurnya, Aaliyah yang merasa bosan pun cukup senang dengan kegiatannya yang dilakukan saat ini.
Dengan sangat menjaga jarak, Aaliyah pun bermain kartu dengan teman-temannya.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |