Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Beberapa publik figur Tanah Air memperingati Hari Film Nasional yang jatuh pada setiap 30 Maret.
Termasuk Dian Sastrowardoyo atau Dian Sastro, salah satu aktris yang mulai dikenal luas sejak bintangi fim Ada Apa dengan Cinta (AADC).
Melalui sebuah postingan di media sosial, Dian Sastro menuliskan curhatan panjang tentang kehidupannya selama berkarier di industri perfilman Indonesia.
"Hari ini saya belajar banyak tentang film. Antara cinta, benci, dan ketidaktahuan," tulisnya seperti dikutip Grid.ID dari Instagram therealdisastr pada Selasa (31/3/2020).
"Bagaimana saat kita bicara tentang film, maka kita sedang bicara tentang kerinduan terdalam manusia secara primal," imbuhnya.
"Dari diskusi film maker malam ini, saya belajar akan kerinduan penonton untuk terlahir kembali melalui subyektifitas baru dalam pemeran utama sebuah film," lanjutnya.
Sebelum mulai terjun ke industri perfilman dan aktif sebagai aktris, Dian Sastro rupanya sempat menempuh perkuliahan di jurusan filsafat loh.
"Saya kuliah filsafat 19 tahun yang lalu, dan malam inilah saya mengerti kenapa saya mesti menjalani kuliah filsafat tapi berkarier di dunia film.
Source | : | Instagram,wikipedia |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |