"Ibuku telah mendedikasikan seluruh hidupnya untuk keluarga. Sehingga sudah menjadi tanggung jawabku untuk merawatnya dengan baik, tidak peduli betapa sulitnya itu," kata Yujun saat diwawancarai oleh The Cover.
(BACA JUGA : Cerita Dewi Sandra selama Aksi Sosial di Spanyol Bersama Oki Setiana Dewi)
Yujun beserta istri dan anak-anaknya pindah ke Chengdu 20 tahun yang lalu.
Kemudian ia bekerja sebagai kurir untuk toko komputer lokal dan saat itu ibunya masih bisa ditinggal sendirian di rumah.
"Pada saat itu, ibuku masih berpikiran 'jernih' dan biasanya tinggal di rumah atau pergi keluar untuk berjalan-jalan," tambahnya.
Namun sayangnya keadaan semakin memburuk setelah ibunya menunjukkan tanda-tanda gangguan kognitif dan masalah ingatan.
Semakin lama sang ibu semakin kehilangan kemampuan untuk mengurus dirinya sendiri.
Karena tidak tega, akhirnya Yujun memutuskan memindahkan sang ibu ke rumahnya sejak Januari.
Meski Yujun merasa agak kesulitan saat harus mengantarkan barang ke kantor, ia tetap menikmati hal ini.
Ia juga mengatakan bahwa teman-temannya yang lain juga suka bersenda gurau dengan ibunya.
(Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul : "Tak Rela Sang Ibu Ditinggal Sendirian, Pria Ini Bawa Ibunya Kemanapun Ia Pergi")
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Source | : | nakita |
Penulis | : | None |
Editor | : | Linda Fitria |