GRID.ID - Suami Krisdayanti, Raul Lemos ternyata berasal bukan dari orang kaya jauh sebelum menikahi mantan istri Anang Hermansyah.
Raul Lemos disebut pernah berjualan telur di pasar demi bisa menyambung hidup jauh sebelum mengenal sosok penyanyi kenamaan Indonesia, Krisdayanti.
Namun, berkat kegigihannya, Raul Lemos juga dikabarkan mampu mengundang Krisdayanti (KD) dalam sebuah acara dan mampu memberi bayaran hingga Rp 1 miliar.
Sebagaimana diketahui, ketika keduanya melangsungkan pernikahan pada 2011 lalu, isu miring tak berhenti menerpa.
Di antaranya ada anggapan bahwa Raul Lemos merupakan dalang dibalik perceraian KD dengan Anang Hermansyah.
Kala itu Raul juga disebut rela meninggalkan sang istri pada saat itu, Sechah Salem Sagran, demi KD.
Dikutip dati Tribun Kaltim, Raul adalah pemilik perusahaan Atramor Succeso, LDA, di Kampung Alor, Dili Barat.
Perusahaan tersebut bergerak di bidang kontraktor, perdagangan, dan pemasokan.
Atramor Succeso pernah mengerjakan sejumlah proyek perbaikan jalan dan trotoar di Timor Leste.
Raul juga pernah mengerjakan proyek pemasangan paving di halaman kantor perdana menteri, kantor parlemen, dan Mercado Municipal di Caikoli.
Bahkan diketahui pula Raul adalah sponsor acara peringatan 10 tahun referendum yang mendatangkan KD pada 30 Agustus 2009 silam.
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | Tribun Wiki |
Penulis | : | None |
Editor | : | Novita |