Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Pasangan suami istri Anang Hermansyah dan Ashanty baru-baru ini membeberkan bagaimana cara mendidik anak.
Ya, kesuksesan Ashanty mendidik ke empat anaknya itu memang perlu diacungi jempol.
Sebab, sejak Ashanty masuk di kehiduapan musisi Anang Hermansyah, ia telah berhasil merubah stigma ibu tiri yang kejam bak di negeri dongeng.
Melansir informasi dari kanal Youtube Itik Family milik Tya Ariestya pada Rabu (1/4/2020), Ashanty membagi cerita bagaimana ia bisa menerima Aurel dan Azriel layaknya anak kandungnya sendiri.
Meskipun diakui Ashanty tak mudah, hal itu justru menjadi tantangan tersendiri untuknya.
Ashanty mengaku bahwa dirinya adalah tipikal ibu yang keras dan galak.
Namun, nyatanya ia justru berhasil membuat anak-anak Anang Hermansyah semakin lengket dan patuh dengannya.
Ashanty mengaku sempat kebingungan mengurus Azriel yang memiliki sifat susah ditebak.
Namun kini justru Azriel yang paling patuh dan tak pernah melawan Ashanty.
"Lucu sih kalau sama mereka (Aurel dan Azriel). Banyak banget kejadian-kejadian yang, misalnya sejak udah pindah ke rumah nih abis marah-marahin sopir gitu," ujar Ashanty.
"Dia (Azriel) tau kalau ketahuan Bunda bakal dimarahin banget," sambungnya.
Agar tidak menerima semprotan dari Ashanty, kelakuan Azriel pun dibeberkan oleh sang sopir.
"Dia ngasih uang 50 ribu sama sopir, 'Pak please aku minta maaf jangan bilangin sama bunda ya'," jelas Ashanty.
Baca Juga: Peringati 10 Tahun Debut Sebagai Aktor, Lee Jong Suk Berbagi Rasa Terima Kasihnya dengan Penggemar
Sejak bersedia menjadi ibu sambung dari anak-anak Anang Hermansyah, sang sopir pun berterimakasih pada Ashanty.
Sebab sejak bersama Ashanty, Azriel, kini telah tumbuh menjadi anak yang patuh dan nurut.
"Kata sopir itu seumur hidup nggak pernah dia (Azriel) minta maaf sama saya katanya," jelas Ashanty.
Kendati demikian Ashanty mengakui bahwa putranya itu memiliki sifat yang susah ditebak.
Baca Juga: 10 Hari Diisolasi, Andrea Dian Dinyatakan Sembuh dari Covid-19
"Kalau Aurel gak papa di marahin, kalau Jiel kadang-kadang terima kadang-kadang kayak... kan dia gak pernah di marahin banget," jelas Ashanty.
"Jadi seumur-umur dia ketemu aku, dia gak pernah dimarahin. Sementara aku kan keras, ini gak boleh, ini harus gini, gini," ujarnya.
"Terus aku sempet nanya belakangan ini, Jiel kenapa sih mau nurut?" sambungnya.
Menurut penyampaian Ashanty, putra sambungnya itu justru mengaku bahagia saat dilarang dan diarahkan ibu sambungnya.
Baca Juga: Pembuatan Film Firefighter Diundur Gara-gara Pandemi Covid-19, Yoo Seung Ho Putuskan Mundur
Sebab dengan hal tersebut kini Jiel mengaku dapat menghargai hal-hal kecil yang ada di sekitarnya.
(*)
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |