Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Fitria C
Grid.ID - Perubahan suasana hati saat hamil adalah hal lumrah yang sering terjadi.
Ibu hamil bisa tiba-tiba bahagia, tapi beberapa jam kemudian menangis sedih.
Hal ini bisa terjadi karena berbagai hal, salah satunya lantaran perubahan hormon di dalam tubuh.
Saat kondisi yang lebih dikenal dengan mood swings terjadi, biasanya orang di sekitarmu akan terkena imbasnya.
Bahkan kondisi mental janin di dalam rahim juga bisa terkena dampaknya loh.
(BACA JUGA : Suka Makan Sushi? JIka Cara Konsumsinya Salah, Bisa Menjadi Makanan Tidak Sehat loh!)
Jadi, sangat penting bagi ibu hamil untuk selalu mengontrol suasana hati agar tetap tenang dan rileks.
Nah kira-kira gimana ya mengatasi mood swings selama kehamilan?
Dikutip dari boldsky, ada 5 cara mengatasi perubahan suasana hati nih.
1. Carilah hobi
Carilah kesenangan atau hobi yang bisa melatih kesabaran dan konsentrasimu.
Memiliki hobi bisa mengendalikan perubahan suasana hati selama kehamilan.
Lakukanlah aktivitas yang membutuhkan kreativitas agar suasana hati senang.
(BACA JUGA : Sering Lakukan Diet tapi Gagal? Yuk, Coba Diet Golongan Darah!)
2. Berlatih yoga
Yoga adalah pilihan terbaik mengendalikan perubahan suasana hati apalagi di trimester pertama.
Yoga bisa membantu mengendalikan keseimbangan pikiran dan tubuh ibu hamil.
Tapi, sebelum memutuskan untuk berlatih yoga, pastikan bahwa tubuhmu aman dan tidak memiliki masalah kesehatan.
3. Hindari makanan cepat saji
Makanlah makanan yang bergizi untuk tumbuh kembang janin.
(BACA JUGA : Resep Sempol Ayam Gurih dan Nikmat, Nggak Perlu Jajan di Luar Lagi deh)
Makanan cepat saji mengandung banyak zat aditif dan pengawet yang bisa memengaruhi keseimbangan hormon.
4. Cukup tidur
Pola tidur benar-benar bisa memengaruhi kondisi suasana hati.
Hamil menuntut ibu agar memiliki istirahat yang cukup untuk tubuh.
Kebiasaan tidur yang tepat akan membantu kita rileks dan menjaga keseimbangan hormon.
Perlu diketahui, tidur adalah obat terbaik ketika ibu hamil mengalami stres tanpa alasan.(*)
Horornya Dandanan BCL saat Rayakan Halloween, Cosplay Jadi Hantu Meksiko hingga Bikin Pangling Tak Karuan, Intip Potretnya
Source | : | Boldsky |
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |