Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Pademi virus corona menyebabkan sebagian besar dunia usaha merugi.
Hal itu juga yang dirasakan oleh artis peran Natasha Rizky.
Belum sebulan merintis usaha kafenya, kini Natasha harus pasrah menerima kenyataan lantaran usahanya merugi.
"Bukan cuma aku doang sih. Semua para pengusaha yang lagi bikin usaha juga ngerasain. Aku juga baru kan, aku baru buka sekitar dua atau tiga minggu," ujar Natasha saat dihubungi wartawan melalui sambungan telepon, baru-baru ini.
Meskipun belum terprediksi berapa kerugian yang diterimanya, namun menurutnya usaha-usaha yang telah lama buka justru yang lebih merasakan kerugiannya.
"Kalau kerugian kita nggak bisa prediksi. Karena kan aku baru buka, jadi aku belum bisa bilang rugi," tuturnya.
"Karena ya enggak tahu, mungkin untuk kafe-kafe yang udah lama bukanya, usaha yang udah lama yang udah dapet pemasukan, maksudnya udah dapet untung kan mereka," ucap Natasha.
"Kalau aku kan jujur belum ambil untung ya, karena kan aku baru buka kafe yaa sama partner dan untuk setahun pertama memang muter aja dulu gitu, jadi kita dibilang rugi nggak juga yaa," sambungnya.
Kendati demikian, istri presenter Desta itu menganggap musibah ini sebagai pembelajaran bagi pengusaha-pengusaha yang baru memulai.
Innalillahi, Ayah Jessica Iskandar Meninggal Dunia, Istri Vincent Verhaag Tulis Pesan Pilu
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |