Grid.ID - Sejak distatuskan sebagai pandemi, wabah Covid-19 sampai saat ini sudah menyerang 181 negara.
Lebih dari 1 juta jiwa terserang virus Corona baru ini.
Melihat berita setiap hari, mungkin Anda sedikit putus asa dengan jumlah pasien dan kematian yang terus bertambah.
Jangan bersedih, ada harapan bahwa penyakit ini akan menghilang pada akhir April.
Jika begitu, apakah virus Corona pembawa Covid-19 akan menghilang juga pada waktu tersebut?
Mengutip South China Morning Post, seorang dokter spesialis ahli paru dan pernapasan di China menyebutkan jika pandemi ini dapat tertangani dengan baik pada akhir bulan April ini.
Zhong Nanshan, pimpinan tim dokter China yang memberi saran pemerintah dalam menangani wabah Corona, menyebutkan melihat yang dilakukan masing-masing negara dalam menanggulangi bencana ini sudah berani jika menyebut pandemi akan berakhir pada akhir April.
Namun masih belum jelas apakah ada virus Corona lain yang merebak pada musim semi ini.
3 Shio yang Hobinya Makan Telur, Setiap Makanan Berbahan Telur Auto Disikat Habis-habisan
Penulis | : | Intisari Online |
Editor | : | Intisari Online |