Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID – Kisah cinta aktor Gading Marten sering kali menyita perhatian masyarakat.
Setelah menggegerkan publik karena perceraiannya dengan Gisella Anastasia, Gading kembali dekat dengan gadis blasteran, Juria Hartmans.
Sebelum dekat dengan Juria, Gading dikabarkan dekat dengan mantan kekasih Ariel Noah yaitu Sophia Latjuba, sayang hubungan itu tidak berlangsung lama.
Hingga akhirnya mantan kekasih Astrid Tiar itu membagikan foto dirinya dengan Juria Hartmans.
Namun hingga saat ini anak Roy Marten itu belum membenarkan hubungan keduanya.
Berawal saat membahas mengenai renovasi rumah, Gading Marten sempat mengatakan rumahnya itu masih bernuansa lama.
Dengan kata lain, rumah ini masih sama seperti saat Gading menempatinya bersama sang mantan istri, Gisella Anastasia.
Sebelum mengundang orang baru untuk menempati rumah tersebut, Gading ingin merenovasinya agar mendapat suasana baru.
Hal itu baru saja diungkap dalam YouTube channel Kuy entertainment, saat ditanya lima kegiatan yang dilakukan untuk mengisi waktu di rumah aja.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Okki Margaretha |