Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi
Grid.ID - Selasa siang (24/4/2018) hujan deras disertai angin puting beliung terjadi di beberapa wilayah di Yogyakarta.
Peristiwa ini tepatnya terjadi sekitar pukul 14.25 WIB.
Belalai puting beliung nampak terjadi di beberapa wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta, terutama di Kota Yogyakarta dan Kabupaten Bantul.
Seperti yang diwartakan Tribun Jogja (24/4/2018), belalai puting beliung tampak di wilayah Timoho, Kota Yogyakarta, dan Banguntapan, Kabupaten Bantul.
(BACA : Taurus Mana nih Suaranya? Yuk Intip Peruntunganmu di Tahun 2018 Ini)
Di Timoho, sebuah pohon berukuran cukup besar tumbang dan akhirnya menimpa dinding sebelah utara Kampus APMD Yogyakarta.
Tumbangnya pohon ini kemudian mengakibatkan akses di sebuah gang terpaksa ditutup.
Selain itu, sebuah perkampungan di belakang Kampus APMD, Gendeng, juga terkena imbas yang sama.
Hampir sebagian besar genting rumah warga berceceran di sepanjang jalanan kampung.
(BACA : Member Stray Kids Pilih Pekerjaan Ini Kalo Nggak Debut Jadi Idol)
Dilaporkan juga bahwa di wilayah RW 20 Kampung Gendeng terdapat beberapa pohon yang ikut tumbang.
3 Shio Paling Bahagia Hari Ini 9 Januari 2025, Dapat Rezeki Nomplok karena Kebaikan Hatimu, Senangnya!
Source | : | Twitter,Tribun Jogja |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Aditya Prasanda |