Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Penyanyi Andien Aisyah baru saja merilis lagu berjudul 'Jendela Waktu'.
Lagu tersebut mencerita tentang perpisahan.
Lewat lagu Jendela waktu Wanita 34 tahun itu mencoba belajar untuk menerima perpisahan sebagai suatu hal pasti yang akan diterima oleh setiap manusia di dunia.
Andien berkolaborasi bersama Yovie Widianto dan Andi Rianto membuat lagu 'Jendela Waktu' ini semakin memiliki makna mendalam.
Namun siapa sangka, lagu tersebut justru menjadi lagu perpisahannya dengan sahabatnya Glenn Fredly.
Hal itu Andien ungkapkan pada instagram storynya, seperti pada makna lagu Jendela Waktu mengenai perpisahan.
"Garis antara pertemuan dan perpisahan itu segitu tipisnya. Bahkan antara sementara dan selamanya. Waktu adalah abstrak. Dan kita.. hanya sebagian kecil di antaranya," tulis @andienaisyah dikutip Grid.ID, Kamis (9/4/2020).
Andien pun tak menyangka lagu tersebut menjadi lagu ia persembahkan untuk mendiang Glenn Fredly.
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Source | : | |
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Nurul Nareswari |