Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Gunung Merapi kembali mengalami erupsi pada Jumat (10/4/2020) pagi.
Dilansir Grid.ID dari Instagram BPPTKG, erupsi terjadi pada pukul 09.10 WIB.
Menurut Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi, erupsi tercatat di seismogram dengan amplitudo 75 mm dan durasi 103 detik.
Sementara itu kolom tinggi erupsi kurang lebih mencapai 3.000 meter dari puncak dengan arah angin menuju Barat Laut.
Kendati demikian, BPPTKG mengimbau masyarakat tetap tenang dan tidak panik.
Pasalnya beberapa waktu lalu, tepatnya pada bulan Maret, Gunung Merapi tercatat sudah mengalami erupsi sebanyak lima kali.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |