Grid.ID - Kepergian musisi Glenn Fredly pada Rabu (8/4/2020), meninggalkan duka mendalam bagi keluarga.
Ucapan belasungkawa juga doa-doa baik telah dikirimkan oleh teman sesama musisi Tanah Air juga rekan dari kalangan selebritis untuk sang legenda.
Bahkan hingga kalangan pejabat seperti Presiden Jokowi, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Timur Khofifah, masing-masing menyampaikan salam perpisahan pada sahabat Tompi.
Hidup sebagai seseorang yang tak ragu membela kebenaran HAM dan tinggi toleransi, karakter Glenn Fredly disegani seluruh kalangan.
Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) sebagai ormas Islam dominan di Indonesia, juga menuliskan duka atas kehilangan sosok Glenn Fredly.
Seperti diketahui, Glenn Fredly meninggal dunia karena penyakit meningitis, atau radang selaput otak yang ia derita.
Kabar berpulangnya Glenn disampaikan oleh sahabatnya, Tompi melalui pesan Whatsapp kepada media.
"Telah berpulang saudara kami, Glenn Fredly, malam ini. Mohon dimaafkan semua salahnya. Dia yang selalu hadir menggerakkan kita semua," tulis Tompi, Rabu (8/4/2020), dikutip dari Kompas.com.
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya