Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Sejak awal tahun 2020, pandemi Covid-19 diketahui telah menyebar ke berbagai wilayah di dunia, tak terkecuali Indonesia.
Karena persebarannya yang cukup masif, pemerintah pun mengimbau masyarakat untuk melakukan karantina mandiri di rumah masing-masing.
Bahkan untuk urusan ibadah, pemerintah dan tokoh agama bekerja sama dalam upaya menertibkan masyarakat agar melakukan ibadah dari rumah.
Hal tersebut membuat beberapa tokoh agama menentukan kebijakan baru dalam urusan beribadah bagi para jamaah, salah satunya bagi umat Kristiani dan Katolik.
Dan kebijakan itu dirasakan sendiri oleh pasangan presenter Donna Agnesia dan Darius Sinathrya yang cuma bisa melakukan ibadah Jumat Agung lewat televisi.
Seperti diketahui, pada Jumat (10/4/2020), umat Kristiani dan Katolik merayakan Hari Paskah.
Baca Juga: Pamer Perut Buncit hingga Sindir Darius Sinathrya Soal Tanggung Jawab, Donna Agnesia Hamil Lagi?
Darius pun memposting foto saat Donna bersama ketiga anak mereka duduk menghadap televisi dan terlihat mulai khidmat menyimak khotbah.
"Sesaat sebelum Ibadah Jumat Agung dimulai, berkumpul bersama keluarga mengikuti misa lewat televisi adalah satu hal baru yang mungkin gak terbayang sebelumnya," tulisnya seperti dikutip Grid.ID dari Instagram darius_sinathrya pada Jumat (10/4/2020).
Kendati harus melakukan ibadah di rumah, Darius tetap merasa ada hal baik yang bisa dipetiknya.
Salah satunya adalah lama durasi beribah.
"Tapi ada enaknya juga. Misanya jadi cepet. Biasanya 2,5 jam lebih, sekarang gak sampai sejam (emoji tertawa)," sambungnya.
"Selamat menyambut Paskah (emoji hati)," tutup Darius.
Baca Juga: Darius Sinathrya Pamer Foto Peluk Anak Gadisnya, Reaksi Netizen: Mas, Pengin Jadi Anaknya..
Kolom komentar sang aktor pun langsung dibajiri komentar netizen yang memberi ucapan selamat.
"Selamat merayakan Jumat Agung. Tuhan memberkati," tulis @verodhani.
"Selamat Jumat Agung. Berkah dalem Gusti," tulis @devi_0811.
"Selamat menyambut Paskah Darius dan Donna," tulis @gorgeousgee7.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |