Grid.ID - Korea Utara menjadi satu dari sedikit negara yang hingga kini masih belum mengonfirmasi kasus positif Covid-19.
Sebelumnya, ada sebanyak 18 negara yang masuk dalam daftar 'nol kasus' Covid-19. Namun, per Jumat (10/4/2020) siang, 3 negara lain melaporkan adanya infeksi virus corona, dikutip dari data real time John Hopskin University melalui Kompas.com.
Sementara itu, ratusan negara lain 'babak belur' menghadapi pandemi yang telah memakan puluhan ribu nyawa tersebut.
Meski banyak yang meragukan bahwa negara pimpinan Kim Jong Un itu masih 'bebas' virus corona, nyatanya Korea Utara tak goyah.
Korea Utara tetap mengklaim bebas dari Covid-19 karena telah berhasil melakukan pencegahan penyebaran penyakit ini secara dramatis.
Klaim tersebut dibuktikan dengan laporan hasil tes yang ditunjukkan setiap minggu, bahwa semua orang yang menjalani tes hasilnya negatif.
Selain itu, menutup rapat semua perbatasan negaranya dan mengkarantina siapa saja yang masuk ke negara tersebut menjadi cara yang dilakukan Korea Utara dalam mencegah Covid-19 menyebar.
Apakah mungkin Korea Utara benar-benar berhasil mengamankan wilayahnya dari 'serangan' pandemi ini?
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Penulis | : | Intisari Online |
Editor | : | Intisari Online |