Laporan wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID- Federasi Sepak bola Inggris, FA, hendak menjual Stadion Nasional Wembley.
Padahal selama ini stadion tersebut menjadi markas Timnas Inggris dan klub Tottenham Hotspur.
Stadion berkapasitas 90 ribu kursi itu terletak di London Borough of Brent, Inggris.
Stadion Wembley mendapat tawaran menggiurkan yang membuat dewan FA klepek-klepek.
Bak Putri Kerajaan Inggris, Yuni Shara Tampil Klasik dengan Topi Cloche, Lihat deh!
Tawaran itu datang dari seorang miliarder Amerika-Pakistan bernama Shahid Khan.
Dilansir Grid.ID dari Tribun Batam, Shahid berani menawar stadion kebanggaan Inggris itu dengan harga yang fantastis.
Yakni senilai 800 juta poundstreling atau sekitar Rp 16,5 triliun.
Penawaran itu sudah mulai dibahas Dewan FA.
Untuk stadion dihargai sebesar 500 juta pound dan kompleks bisnis, termasuk perhotelan di sekitarnya sebesar 300 juta pound.
Source | : | tribun batam,The Independent |
Penulis | : | Dewi Lusmawati |
Editor | : | Dewi Lusmawati |