Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi
Grid.ID - Saat kita membeli makanan di supermarket, apa yang kita lihat pertama kali sebelum membeli?
Ya, pasti tanggal kadaluwarsa makanan atau minuman tersebut.
Jika tanggalnya sudah dekat, tentu kita akan merasa ragu membelinya.
BACA JUGA: Innalillahi, Instagram Paramitha Rusadi Banjir Ucapan Belasungkawa Netizen, Ada Apa?
Kita mungkin akan mengembalikan makanan atau minuman itu ke rak dan mencari produk yang sama dengan tanggal yang lebih lama.
Nah, saat mengecek tanggal kadaluwarsa, biasanya kita akan menemukan istilah Expired Date dan Best Before (baik digunakan sebelum).
BACA JUGA: Mbah Mijan Sebutkan Inisial Artis yang Akan Terjerat Narkoba di Tahun 2018, Netizen Heboh
Banyak orang mengira kedua istilah ini sama, padahal keduanya memiliki arti berbeda.
Apa perbedaan kedua istilah ini?
Simak hasil rangkuman Grid.ID berikut ini.
1. Expired date (berhubungan dengan keamanan bahan makanan dan minuman)
Dilansir dari CBC, expired date (ED atau tanggal kadaluwarsa) menunjukkan tanggal terakhir produk tersebut boleh dikonsumsi.
Jadi, setelah tanggal tersebut, produk itu tidak boleh dikonsumsi lagi.
Canadian Food Inspection Agency menuliskan bahwa hanya 5 produk yang diberi label Expired Date.
Produk itu adalah susu bayi dan produk susu lainnya, suplemen, produk daging olahan, makanan untuk diet serta minuman formula untuk diet.
BACA JUGA: 6 Foto Yunita, Produser TV yang Dikabarkan Dekat dengan Roy Kiyoshi, Cantik Banget!
2. Best Before (berhubungan dengan kualitas bahan makanan atau minuman)
Best before atau 'digunakan sebelum' biasanya ditemukan pada produk yang hanya bertahan paling lama 3 bulan.
Istilah BB ini memberikan informasi kepada konsumen tentang berapa lama rasa dan nutrisi dalam produk itu akan bertahan.
Jadi, BB tidak berhubungan dengan keamanan produk untuk dikonsumsi, namun kualitas produk.
BACA JUGA: Raffi Ahmad Berikan Jawaban Mengejutkan Saat Ditanya Soal Isu Pernikahannya dengan Ayu Ting Ting
Seperti yang kita ketahui, beberapa produk makanan akan mengalami perubahan rasa jika terlalu lama disimpan dan tidak dimasak.
Nah, Best Before berfungsi mengingatkan kita untuk segera mengonsumsinya agar rasa atau nutrisinya tidak berkurang dan tetap enak.
Tapi ada satu hal yang perlu diwaspadai.
Best Before tidak berlaku ketika bungkus makanan atau minuman sudah dibuka.
Setelah bungkus dibuka, makanan bisa saja terkontaminasi bakteri dari udara sehingga Best Before sudah tidak berlaku lagi.
Selain itu, apabila setelah tanggal Best Before ada perubahan warna, bau dan bentuk produk, maka kita juga tetap harus waspada.
Jika ragu, sebaiknya langsung buang produk tersebut.
Nah, sudah tahu 'kan perbedaannya?
Teliti sebelum membeli dan cermati ED dan BBnya ya.
(*)
Kekayaan Verrell Bramasta Tembus Rp 51,8 M, Venna Melinda Beberkan Sumber Pemasukan sang Putra: Wajar Ya
Source | : | |
Penulis | : | Irene Cynthia |
Editor | : | Irene Cynthia |