Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Satrio Dewandono yang berprofesi sebagai pilot ini membuat hati Iis Dahlia berpikir negatif.
Dengan gosip-gosip yang beredar bahwa pilot memiliki hubungan dengan kru atau pramugarinya.
Baca Juga: Anaknya Digadang-gadang Jadi Mantu Presiden Jokowi, Intip Kehidupan Mewah Ibunda Felicia Tissue yang Cantiknya Disebut Mirip Veronica Tan
Sontak saja hal itu membuat pelantun lagu Payung Hitam ini setiap kali suaminya bekerja hati Iis Dahlia dega-degan.
Saat menjadi bintang tamu di initalkshow, Iis Dahlia membeberkan alasannya menyidak suaminya.
"Iya (pernah Sidak) dulu, jadi waktu baru nikah suka deg-degan gosipnya kan kalau pilot ntar bisa sama krunya pramugari," ungkap Iis Dahlia dikutip dari YouTube Ini Talk Show edisi Sabtu (10/4/2020).
Mengaku belum memiliki kepercayaan pada suami, itu lah alasan mengapa dirinya selalu berpikiran buruk.
"Kan awal perkawinan belum ada kepercayaan," ucap Iis Dahlia.
Ibu Devano Danendra ini ternyata sering menyusul suaminya bekerja, untuk mengetahui apa yang dilakukan Satrio saat beristirahat di hotel.
Baca Juga: Foto Proposal Skripsi dengan Judul 'Hak Istimewa Luhut Binsar Panjaitan di Setiap Kebijakan Negara dalam Perspektif Hukum Tata Negara' Viral, Dekan Fakultas Hukum Unsoed Beri Penjelasan
"Aku sering tuh, nanti bilang sama orang rumah bilang aja kalau bapak tlpn bilang aja ibu lagi olahraga, udah tuh nyusul gua ke bali sambil degdegan di jalan," ujar Iis Dahlia
Namun itu hanyalah perasaan buruk yang menghantuinya, beberapa kali sidak suami, Iis Dahlia tak pernah berhasil menemukan suami sedang melakukan hal yang menyimpang.
"Kalau seandainya ada orang gua mau ngapain ya, tapi bismillah aja deh liat nanti aja apa yang terjadi. Tapi beberapa kali aku sidak dia lagi sendiri," ucap Iis Dahlia.
Baca Juga: Bertahun-tahun Tunggu Comeback Blackpink dan BigBang, Fans Harus Kembali Bersabar Karena Pertemuan dengan Sang Idola Ditunda
Di pernikahan yang sudah berjalan 19 tahun ini, Iis Dahlia lebih percaya pada suaminya.
"Kalau sekarang mah udah percaya banget pernikahan udah 19 tahun, udah nggak pernah berantem sama sekali,"
(*)
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |