Laporan Wartawan Grid.ID, Ristiani Theresa
Grid.ID - Bagi para selebritis memiliki penampilan yang menarik dan beda daripada yang lain disetiap saat merupakan hal yang lumrah.
Walaupun terkesan berlebihan, penampilan mereka tetaplah panen pujian dari para netizen.
Seperti halnya penampilan Yuni Shara saat menghadiri acara Street Party King's day di Amsterdam.
( BACA JUGA :Nadine Waworuntu Pertama Kali Main Film, Ternyata Sampai Nangis!)
Diketahui dalam postingan terbaru akun Instagram @yunishara36, penyanyi berusia 45 tahun itu terlihat mengenakan topi bahan rajut.
Menariknya, kakak Krisdayanti itu tampak memadukanya dengan setelan busana bermotif floral.
Nah, menurut pantauan Stylo Grid.ID, penapilamnnya kali ini justru mendapat berbagai kritikan dari sejumlah netizen.
cutnlydia “Kok jadi aneh.”
diah9900 “Topi nya krg cocok di mbak yuni.”
ayumutianaura “@diah9900 Iya, Jadi ga secantik biasanya.”
Penulis | : | Ristiani Theresa |
Editor | : | Irma Joanita |