Laporan Wartawan Grid.ID, Justina Nur Landhiani
Grid.ID - Memasuki musim kemarau atau panas, kadang membuat kita sedikit khawatir akan kesehatan kulit.
Intensitas cahaya matahari yang tinggi, dapat membuat kulit kita kering.
Tak hanya itu, terpapar cahaya matahari juga dapat membuat kulit kita cepat tua.
(BACA JUGA: Rendy Pandugo Sukses Buat Terlena Peserta Suzuki City Rally 2018 )
Untuk mencegah hal tersebut, kita bisa kok memulai perawatan kulit yang cocok untuk musim ini.
Yuk simak!
1. Gunakan sunscreen yang cocok dan tepat untuk kulitmu
Jika memiliki kulit berminyak, keluhanmu terus-menerus adalah kenyataan bahwa kulitmu terasa berminyak hampir sepanjang waktu.
Kamu telah mencoba sekumpulan produk, terutama tabir surya dan ketakutan utamamu adalah produk yang kamu gunakan malah menyebabkan kulit menjadi lebih berminyak.
Jika ini adalah kekhawatiranmu, gunakan tabir surya dengan formula oil-free.
Gunakan sunscreen dengan SPF 50 + +++.
Hal ini dapat melindungi kulitmu terhadap sinar UVB 97% yang dapat menyebabkan kulit terbakar, sementara PA +++ melindungi kulit dari sinar UVA.
Tak hanya itu, produk seperti ini juga membuat kulitmu tidak terasa berminyak.
(BACA JUGA: NCT Dream Ungkap Sosok Member EXO yang Memberikan Hadiah Saat Masih Trainee)
2. Eksfoliasi
Ingat bahwa keringat dan minyak dapat merusak kulit berminyak.
Selain itu, pori-pori yang tersumbat keringat dan kotoran dapat menimbulkan jerawat.
Di musim panas, kulit berminyak menjadi lebih berminyak saat kamu cenderung lebih banyak berkeringat dibandingkan musim lainnya.
Inilah sebabnya mengapa melakukan eksfoliasi selama musim panas sangat penting untuk perawatan kulitmu.
Kamu harus memastikan menggunakan scrub yang sesuai dengan jenis kulit dan mengangkat semua kotoran dari pori-pori.
(BACA JUGA: Tak Terima Dibilang Gemuk, Penyanyi Danila Riyadi Ngamuk)
3. Gunakan oil blotting sheets
Lembaran kertas ini dapat menyerap minyak di wajahmu.
Oleh karena itu, pastikan kamu selalu membawanya di tasmu ya.
Dengan cara ini, kamu bisa menghilangkan minyak berlebih dari kulit wajahmu.
(BACA JUGA: Rita Ora Menahan Air Mata Di Panggung Festival Koningsdag Saat Mengenang Avicii)
4. Jangan terlalu sering mencuci muka
Memang, ketika musim panas wajahmu akan memproduksi keringat dan minyak berlebih.
Kamu mungkin berpikir, masalah ini akan selesai jika kamu mencuci wajah berulang kali.
Padahal, mencuci wajah berkali-kali malah membuat wajahmu memproduksi lebih banyak minyak, untuk mengimbangi kekeringan yang terjadi di wajahmu.
Jadi, batas saja untuk mencuci wajahmu maksimal 2 kali dalam sehari.
(BACA JUGA: Penampilan Berekelas Maia Estianty Saat Naiki Jet Pribadi Bareng Calon Mantu, Marsha Aruan)
Jangan lupa, gunakan facial wash yang cocok dengan jenis kulitmu ya.(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Allure |
Penulis | : | Justina Nur L |
Editor | : | Justina Nur L |