Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Bos Finance Rans Entertainment dan Nagita Slavina, Rizki, mengungkapkan awal mula dirinya bisa bekerja dengan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.
Hal tersebut disampaikan Rizki melalui channel YouTube Powerransgers, Sabtu (18/4/2020).
Saat itu, salah satu karyawan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Midun, menanyakan bagaimana Rizki akhirnya bisa bekerja dengan bosnya tersebut.
"Masuk Rans kapan? Gimana? masuk sini pakai orang dalam?" Tanya Midun kepada Rizki, saat dipantau Grid.ID di channel YouTube Powerransgers, Minggu (19/4/2020).
Rizki pun membeberkan bahwa awal mula dirinya mengetahui lowongan pekerjaan di Rans Entertainment melalui media sosial.
"Nggak ada, aku di sini aku doang yang interview sendiri, aku masuk Rans tuh 2 tahun lalu, A' Raffi buka lowongan buat finance, aku sebenernya kerja di perusahaan minyak gas," ungkap Rizki.
Rasa kagumnya kepada Nagita Slavina lah yang membuatnya meninggalkan pekerjaan lamanya yang padahal cukup menjanjikan.
"Terus ke sini karena aku ngefans bosnya banget sama Mba Gigi, terus ditanya 'kenapa mau kerja di sini,' aku bilang 'mau jadi artis, ngefans sama Mba Gigi," cerita Rizki.
Saking ngefansnya pada Nagita Slavina, Rizki juga turut serta mengikuti gaya istri Raffi Ahmad tersebut.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Nurul Nareswari |