Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Artis Jennifer Dunn alias Jedun sebelum menikah dengan Faisal Harris ternyata pernah dihujat sebagai perempuan murahan.
Ungkapan perempuan murahan itu disampaikan oleh Faisal Harris sebelum menjadi suaminya.
Faisal Harris katakan itu agar mantan istrinya Sarita Abdul Mukti percaya bahwa tidak ada orang ketiga di rumah tangganya.
Sebelum akhirnya Sarita Abdul Mukti dengan Faisal Harris bercerai, rupanya Sarita menemukan foto suaminya itu sedang bersama perempuan lain.
"Sebelum itu semua terjadi aku udah pernah dapetin foto perempuan itu, ketahuannya itu Maret 2017 foto ini adanya Agustus 2016. Aku lagi liburan ke Jakarta," ucap Sarita Abdul Mukti dikutip dari Orami Channel pada (22/1/2020).
Saat Sarita menanyakan foto wanita yang tidak lain adalah Jennifer Dunn, Faisal Harris enggan menjawab.
Faisal kala itu menengaskan tidak ada bisa menggantikan posisi Sarita dengan perempuan murahan.
"Aku kasih foto itu, enggalah itu temen kok, lagi nggak mungkin lah kamu digantikan sama perempuan murah itu," ujar Sarita Abdul Mukti.
Namun sebutan perempuan murah itu hanya di bibir saja, ternyata Faisal Harris sudah menikah secara siri dengan Jennifer Dunn sejak 2016 lalu.
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Nurul Nareswari |