Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Influencer sekaligus pengusaha muda Medina Zein pernah ditangkap atas kasus penyalahgunaan narkoba pada Sabtu (28/12/2019)
Ditangkapnya Medina Zein ini diduga ada keterlibatannya pada kasus yang menimpa kakak ipar Medina Zein, yaitu Ibra Azhari.
Diketahui, Medina Zein menikah dengan keluarga Azhari, yakni Lukman Azhari sejak 2017 setelah bercerai dari suami pertamanya pada 2015 lalu.
Penyalahgunaan narkoba ini dibantah oleh Medina Zein.
Ia mengatakan bahwa dirinya tidak mengonsumsi narkoba melainkan meminum obat bipolar.
Medina Zein mengaku dirinya sudah mengidap bipolar sejak 2016.
Baca Juga: Baru Jalani Setengah Masa Hukuman Penjara Gara-gara Narkoba, Aris Idol Telah Dibebaskan
"Aku bipolar sejak tahun 2016," ucap Medina Zein dikutip dari YouTube miliknya, Medina Lukman Azhari.
Menurut Medina Zein, kasus narkoba yang menimpanya hanyalah isu belaka yang membuat nama baiknya tercoreng.
"Karena kemarin aku ngerasa nggak salah, aku tuh korban dari isu yang membuat nama baikku sekarang harus diperbaiki. Orang tidak tahu kenyataanya seperti apa," ujar Medina Zein.
Baca Juga: Beri Bantuan untuk Tetangga, Dewi Perssik: Sudah Saya Serahkan Langsung pada Bapak RT
Dengan adanya kasus tersebut, seringkali Medina Zein mendapat bully-an dari netizen.
Namun pemilik saham Makuta ini enggan untuk memedulikannya.
Kini dirinya hanya fokus melanjutkan kehidupan dan menata kariernya.
Baca Juga: Baru Berusia 4 Bulan, Bayi di Muara Enim Sudah Dinyatakan Positif Covid-19
"Jadi aku sekarang cuek aja orang mau nge-bully aku gak pernah perduliin."
Banyak pelajaran yang dia dapat setelah merasakan dikhianati teman yang membuatnya menjadi korban isu.
"Yang penting sekarang aku lebih hati-hati memilih teman," ucap Medina Zein.
(*)
Bikin Syok, Nadia Vega Ungkap Sudah Lama Cerai dari Suami Bulenya: Penginnya Seumur Hidup, tapi...
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |