Grid.ID - Kementerian Pertahanan Iran meluncurkan banyak drone baru selama akhir pekan lalu untuk angkatan darat dan angkatan udara Republik Islam.
Menurut Teheran, drone tersebut memiliki kemampuan baru, dan dapat terbang lebih dari 1.000 km.
Ini berarti, drone tersebut dapat mencapai Israel dari Iran.
Melansir Jerusalem Post, Iran telah memproduksi drone sejak 1980-an dan merupakan inovator dalam perang drone.
Iran menggunakan 25 drone dan rudal jelajah untuk menyerang Arab Saudi September lalu, dan telah menerbangkan drone ke wilayah udara Israel.
Menteri Pertahanan Iran Brigje Jenderal Amir Hatami memamerkan drone pada hari Sabtu (18/4/2020) lalu.
Dia mengatakan bahwa satu UAV bertenaga jet bisa terbang dengan kecepatan 900 km per jam di ketinggian 12.000 meter.
Ini akan menyaingi drone terbaik yang digunakan AS dan negara lain sekarang.
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Penulis | : | Intisari Online |
Editor | : | Intisari Online |