Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Kondisi dunia yang sedang carut marut akibat virus corona membuat banyak orang prihatin.
Tak terkecuali para member girlband (G)I-IDLE.
So-yeon, Minnie, Yuqi, Mi-yeon, Soo-jin, dan Shu Hua pun tak mau tinggal diam.
Baca Juga: Borong Kemenangan, (G)I-IDLE Bawa Pulang Piala ke-4 untuk Oh My God di Inkigayo!
Seperti yang dilansir dari Allkpop.com, (G)I-IDLE dilaporkan telah menyumbang 100 juta won atau sekitar Rp 1,2 miliar untuk pembelian hand sanitizer.
Kabar ini pun telah dibenarkan oleh pihak agensi, Cube Entertainment, pada Rabu (22/04/2020) kemarin.
"(G)I-IDLE menyumbangkan hand sanitizer melalui Yayasan Hot Children. Nantinya hand sanitizer ini akan disumbangkan kepada anak-anak dari keluarga yang membutuhkan, misalnya Daegu," tulis pihak agensi.
Baca Juga: Tak Cukup dengan Dua Piala, (G)I-IDLE Kembali Juarai Tangga Lagu di Acara Musik Korea!
Bagi para member (G)I-IDLE inilah kesempatan mereka untuk membalas cinta dari orang-orang yang telah mendukungnya.
"Ada begitu banyak orang yang telah memberi kami banyak cinta dan dukungan. Inilah kesempatan kami untuk membagikan cinta yang telah kami terima kepada semua orang," ujar para member (G)I-IDLE.
Selain itu, (G)I-IDLE berharap agar semua cobaan ini dapat segera berlalu dan keadaan kembali normal.
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | Allkpop |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Deshinta Nindya A |