Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Amanda Manopo telah mengakui bahwa batal lakukan pernikahan dengan Christ Laurent.
Sebab pada awal tahun 2020 lalu, Amanda Manopo telah menyudahi hubungannya dengan Christ Laurent.
Amanda Manopo mengaku, ketidakcocokan menjadi alasannya membatalkan pernikahan.
Baca Juga: Amanda Manopo Klarifikasi soal Kabar Jual Tas untuk Bayar Cicilan
"Mungkin sudah nggak cocok, mencoba pun ternyata Tuhan kasih jalan dia seperti ini dan aku seperti ini," kata Amanda kepada wartawan, belum lama ini.
"Setiap orang punya kesalahan dan kita introspeksi lagi, ya udah ternyata emang gak ada jalan lagi. Mau gimana?" sambung Amanda pasrah.
Kini Amanda telah menginjak usia 20 tahun.
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Deshinta Nindya A |