Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Penyanyi IU umumkan akan kembali merilis karya terbarunya.
Menariknya, IU akan berkolaborasi dengan Suga BTS untuk lagu anyarnya.
Kabar tersebut telah dikonfirmasi oleh agensi IU, EDAM Entertainment.
Baca Juga: Suga Beri Bocoran Menarik soal Penggarapan Album Baru BTS, Bakal Ada yang Dirilis dalam Waktu Dekat!
Agensi mengatakan bahwa bintang drama Hotel Del Luna ini akan comeback bulan depan.
"IU akan merilis single pada 6 Mei, dan ia juga akan mengeluarkan sebuah video musik," kata perwakilan agensi dikutip Grid.ID dari Soompi, Senin (27/4/2020).
EDAM Entertainment juga mengungkapkan bahwa IU berkolaborasi dengan Suga BTS dalam pembuatan lagu tersebut.
Baca Juga: Halsey Rilis Lagu Ballad Bareng Suga BTS, Sukses Bikin Fans Menangis Tersentuh!
"Sebagai musisi seusia, kedua penyanyi ini dapat saling memahami dan menggunakannya sebagai dasar untuk bertukar pendapat."
"Mereka menciptakan sinergi unik mereka sendiri, yang tercermin dalam lagu mereka," imbuh EDAM Entertainment.
Agensi menggambar lagu baru ini berbeda dari gaya musik IU sebelumnya.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |