GRID.ID - Nama Ariel Noah masih sering disangkut-sangkutkan dengan Luna Maya.
Padahal seperti diketahui, hubungan keduanya telah kandas bertahun-tahun silam.
Beberapa waktu lalu, Luna Maya pernah disuruh memilih antara dua pria yang salah satunya adalah Ariel Noah.
Dalam kesempatan itu pula Luna Maya sempat mengungkapkan sikap dan perasaannya mengenai gosip hubungan mantan pacarnya, Ariel "NOAH".
Kala itu diketahui memang Ariel masih menjalin cinta dengan Sophia Mueller atau yang dulu bernama Sophia Latjuba.
Sikap dan perasaan itu disampaikan oleh Luna ketika menjalani relaksasi yang dilakukan oleh artis Uya Kuya dalam acara musik televisi Dahsyat edisi Jumat (27/12/2013).
Uya menanyakan perasaan Luna ketika Ariel diberitakan jalan dengan Sophie.
"Ada rasa cemburu?" Tanya Uya
"Enggak juga sih. Cuma kaget aja."
"Apa karena Ariel jalan sama yang lebih tua?" Uya kembali bertanya
"Ya, yang aku tahu sih Ariel memang lebih suka sama yang lebih tua." jawab Luna
Uya kemudian mencoba menggali kehidupan asmara Luna terkini.
Nagita Slavina Diam-diam Punya Toko Berlian, Raffi Ahmad Syok saat Diajak Berkunjung ke Toko sang Istri: Ini Milik Kamu?