Grid.ID - Sebagai negara dengan tingkat populasi terbanyak nomor dua di seluruh dunia, polusi adalah masalah serius di India.
Melansir World Economic Forum, Februari lalu India adalah rumah dari 6 dari 10 kota paling berpolusi di dunia.
Kemudian pada Maret 25 ketika India memerintahkan 21 hari lockdown di tengah pandemi Covid-19, terjadilah lockdown terbesar di dunia.
Lockdown India telah menghentikan aktivitas sejumlah 1.3 milyar penduduk di dalamnya.
Hampir semua orang di rumah, sehingga kemacetan lalu lintas sirna, pabrik-pabrik tutup dan konstruksi ditunda.
Hal ini membawa efek samping tidak terduga: pengurangan asap dan polusi udara.
Sementara lingkungan mungkin pulih selama pandemi, para ahli tidak yakin ini akan bertahan lama.
Namun untuk sementara waktu, efek jangka pendeknya terlihat sangat mencolok.
Penulis | : | Intisari Online |
Editor | : | Intisari Online |